penyebab kulit kering yang harus anda hindari

Kebanyakan orang mengira penyebab kulit kering adalah kurang minum air atau dehidrasi. Padahal sebenarnya penyebab masalah ini sangat beragam, bisa disebabkan oleh faktor internal maupun eksternal. Sehingga cara mengatasi kulit kering juga pasti berbeda-beda.

Kulit kering atau xerosis bisa disebabkan karena faktor perubahan cuaca bahkan penambahan usia. Meskipun masalah ini bukan hal yang serius tapi jika tidak ditangani dengan baik bisa menyebabkan berbagai masalah tidak diinginkan.

Salah satunya adalah Anda bisa mengalami eksim bahkan infeksi parah pada kulit. Supaya bisa melakukan pencegahan sejak dini, Anda harus tahu ciri-ciri xerosis serta berbagai macam penyebabnya. Berikut berbagai penyebab kulit kering yang wajib Anda hindari sejak dini

Ciri-ciri Kulit Kering dan Tidak Sehat

hal yang harus dihindari agar kulit tubuh tidak kering

Ketika seseorang memiliki indra peraba tidak sehat dan mengalami xerosis biasanya akan muncul beberapa ciri khusus. Salah satu yang paling umum adalah kulit akan terasa kasar saat diraba bahkan terlihat muncul garis-garis seperti keriput dan pecah-pecah.

Ciri kedua adalah menimbulkan rasa gatal pada area tubuh tertentu seperti lutut, siku, tangan, bahkan wajah. Usahakan untuk tidak menggaruk bagian yang terasa gatal karena hal tersebut bisa menyebabkan timbulnya luka dan memicu infeksi.

Selain itu xerosis umumnya menyebabkan permukaan terlihat kusam, pucat dan kemerahan. Ini disebabkan oleh kurangnya kelembapan serta peradangan. Kulit yang terlihat seperti ini biasanya akan jadi lebih sensitif sehingga tidak bisa menggunakan sembarang produk.

Jika Anda sudah mengalami berbagai ciri-ciri di atas, sebaiknya segera lakukan perawatan dan memperbaiki pola hidup sehari-hari. Salah satunya adalah pola makan, meski terlihat sederhana makanan sangat berpengaruh terhadap kesehatannya.

7 Penyebab Kulit Kering dan Kasar

Ketika Anda merasakan mulai mengalami xerosis, Anda harus menghindari penyebabnya supaya tidak semakin parah. Berikut 7 penyebab kulit kasar dan kering yang wajib Anda waspadai sejak dini.

  1. Dehidrasi

    Salah satu penyebab kulit kering dan permukaannya terasa kasar adalah dehidrasi atau kurangnya kadar air. Sehingga kadar minyak pada kulit juga ikut berkurang, sehingga kelembapan menurun dan permukaannya terlihat tidak sehat.

    Jadi solusinya adalah pastikan Anda mengonsumsi cukup air setiap harinya, sehingga tidak mengalami dehidrasi. Selain itu jangan lupa konsumsi buah dengan kandungan air tinggi seperti jeruk, kiwi,

  2. Iritasi Kulit

    Penyebab kulit kering berikutnya adalah iritasi atau penyakit tertentu, contohnya adalah eksim atau psoriasis. Eksim atau dermatitis atopik merupakan kondisi di mana permukaannya mengalami peradangan hingga timbul rasa gatal dan bercak merah.

    Sedangkan psoriasis merupakan penyakit autoimun karena peradangan yang menyebabkan permukaannya jadi bersisik, terasa gatal, bahkan menebal. Untuk mengatasi masalah ini Anda perlu berkonsultasi dengan dokter yang ahli di bidangnya.

  3. Alergi

    Berikutnya alergi karena efek samping obat-obatan juga bisa menyebabkan indra peraba menjadi kering. Misalnya ketika Anda mengonsumsi obat seperti penurun kolesterol, diuretik, retinoid, dan obat untuk keperluan kemoterapi.

    Penyebab kering serta kasar yang satu ini cukup sulit dihindari karena berkaitan dengan kebutuhan Anda terhadap obat. Namun untuk menguranginya, Anda bisa menggunakan pelembab atau lotion secara rutin.

  4. Perubahan Cuaca Ekstrim

    Perubahan cuaca ekstrim juga bisa menjadi penyebab kulit kering. Hal ini umumnya terjadi karena pengaruh tingkat kelembapan udara di sekitar. Semakin rendah kelembapannya atau saat suhu sedang dingin, maka kulit akan semakin kering.

    Jadi ketika cuaca terasa dingin Anda harus menggunakan pelembab lebih sering supaya kulit tetap lembab dan sehat. Selain itu jangan lupa gunakan produk yang sesuai dengan kebutuhan dan tipe Anda untuk mendapatkan hasil maksimal.

  5. Sering Menggosok dengan Spons

    Memiliki kebiasaan sering menggosok kulit saat mandi dengan scrub atau spons ternyata juga menyebabkan xerosis. Bahkan menggosok badan dengan handuk terlalu kasar juga sebenarnya tidak baik.

    Hal tersebut bisa menyebabkan kelembapan di bagian permukaan jadi berkurang sehingga nantinya akan terasa kering juga kasar. Sebaiknya jangan menggosok terlalu sering saat mandi dan keringkan tubuh dengan handuk secara halus setelah mandi.

  6. Penuaan Dini

    Penuaan dini termasuk salah satu penyebab kulit kering, faktor utamanya adalah pola hidup tidak sehat. Misalnya jarang berolahraga, tidak mengonsumsi makanan sehat dengan gizi seimbang, dan tidak menjaga kebersihan tubuh.

    Ketika indra peraba mengalami penuaan, maka permukaannya akan jadi lebih tipis sehingga mudah kering bahkan kasar. Untuk mengatasi masalah ini Anda harus memiliki pola hidup sehat serta mengonsumsi kolagen.

  7. Sering Mandi Air Panas

    Terakhir sering mandi menggunakan air panas juga tidak baik bagi kulit karena bisa membuatnya mudah kering. Suhu panas pada air maupun sauna diketahui mampu menguragi kelembapan alami yang ada di dalamnya.

Jadi indra peraba ini harus dirawat dengan baik supaya senantiasa lembab, sehat, dan tidak mudah kering apalagi kasar. Pastikan Anda melakukan perawatan sesuai dengan kebutuhan dan penyebab kulit kering yang dialami.